Bahan:
- 250 gram buncis, siangi iris panjang
- 2 pasang ati ampela
- 1 lembar daun jeruk
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang putih
- 7 siung butir bawang merah
- 15 buah cabai rawit
- 5 buah cabai merah keriting
- 1 sdt gula jawa, sisir halus
- Garam, lada bubuk dan penyedap masakan (secukupnya)
- Kecap manis (secukupnya, jika suka)
Cara Membuat:
Siapkan semua bahan. Goreng buncis dan ati ampela lebih dulu kemudian sisihkan.
- Buat bumbu, goreng bawang putih, bawang merah, cabai rawit dan cabai keriting. Haluskan dengan gula jawa, garam, lada bubuk dan penyedap masakan.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum. Tambahkan daun jeruk.
- Masukkan buncis dan ati ampela, aduk rata semua bahan. Masak dengan api kecil.
- Tambahkan kecap manis sedikit saja. Aduk kembali semua bahan. Koreksi rasa.
- Angkat dan sajikan tumis buncis ati ampela yang telah matang.
Mulai dari masakan berbahan sayur dengan sambal balado, berkuah santan, hingga tumis sayur, Sahabat Fimela bisa memilihnya sesuai dengan selera. Selamat mencoba pilihan resep tersebut dan selamat menikmati!
Penulis: Syifa Azzahra